Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Sekda Kota Malang Bersih-Bersih Kali Brantas di Kampung Warna Warni dan Kampung Tridi

Malang – Masih dalam rangka program Agenda TBBS, Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang beserta Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur menggelar Bersih-Bersih Kali Brantas di Kampung Warna Warni dan Kampung Tridi pada hari Jumat (23/2).

Sekretaris Daerah Kota Malang, Wasto hadir secara langsung pada kegiatan tersebut beserta Kepala Dinas LH Provinsi Jawa Timur, Diah Susilowati dan Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Malang.

Bersih-bersih gabungan yang diikuti oleh banyak elemen mulai dari siswa SMAN 1 – 4 di Kota Malang, Kader Lingkungan, Satgas PUPR, BPBD Kota Malang, dan Pasukan Kuning itu; dilaksanakan dalam rangka memupuk rasa kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar salah satunya untuk tidak membuang sampah di sembarang tempat.

Pesan itu juga disampaikan oleh Wasto dalam sambutannya yang juga memberikan motivasi pada generasi muda untuk terus peduli pada lingkungan. “Sebagai generasi muda, anak-anak kita harus terus memupuk rasa kepedulian pada lingkungan, komitmen untuk tidak membuang sampah di sembarang tempat harus dimiliki oleh seluruh anak muda sebagai calon penerus bangsa” ujar Wasto.

Wasto juga menyampaikan harapannya agar masyarakat di Kampung Warna Warni serta Kampung Tridi terus menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal mereka. “Kebersihan di kampung ini harus terus terjaga, karena sebagai salah satu tujuan wisata, wisatawan akan terus berdatangan sehingga akan meningkatkan geliat perekonomian lokal di kampung ini” tegas Wasto.

Sementara itu, Diah Susilowati menyatakan bahwa Dinas LH Provinsi Jawa Timur akan berupaya untuk memberikan bantuan pengadaan tempat sampah dan kontainernya untuk dapat diletakkan di sudut-sudut tertentu pada Sungai Brantas. “Selain itu, tingkat kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah langsung ke sungai juga harus terus ditingkatkan, agar kebersihan sungai terus terjaga” jelas Diah. (Ts)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *