Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Tax Goes to School di SMAN 3 Malang

MALANG – Pentingnya kesadaran dalam memenuhi kewajiban perpajakan daerah dipraktikkan betul oleh siswa siswi SMAN 3 Malang.

Buktinya, panitia Gelar Karya Bhawikarsu (Garkabhasu) 2018 tak menyepelekan urusan ticketing kegiatan yang rencananya akan dihelat di Lapangan Basket SMAN 3 tersebut.

Dengan penuh kesadaran, sejak jauh hari panitia mengurus langsung porforasi tiket ke Badan Pelayanan Pajak Daerah (BP2D) Kota Malang.

Kepala BP2D Kota Malang, Ir H Ade Herawanto, MT menjelaskan, Pemkot Malang melalui BP2D mengapresiasi hal ini. Pihaknya berharap, apa yang dilakukan adik-adik SMANTI dapat dicontoh oleh sekolah dan pihak lainnya agar selalu taat membayar pajak untuk kesejahteraan masyarakat Bhumi Arema.

‘’Sebagai bentuk apresiasi khusus tersebut, kami turut mendukung kesuksesan Garkabhasu tahun 2018 melalui program Tax Goes to School yang selama ini rutin kami gelar di berbagai sekolah,” ujar Sam Ade d’Kross, sapaan akrabnya.

Tak hanya fokus menjalankan tugas sebagai OPD pemungut pajak, BP2D sejak masih bernama Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) tetap tidak mengesampingkan salah satu fungsi pokoknya dalam mengedukasi mayarakat tentang perpajakan daerah.

Sesuai tajuknya, Tax Goes to School digelar di lingkungan sekolah dengan target edukasi kalangan pelajar.

“Kami ingin menanamkan kesadaran membayar pajak kepada kaum muda, sekaligus berupaya membekali adik-adik pelajar dengan edukasi perpajakan daerah. Karena mereka nantinya akan menjadi Wajib Pajak juga,” urai mantan Kabag Humas Setda Kota Malang ini.

Dua tahun lalu, kegiatan serupa juga pernah digelar di aula SMA Tugu. Dari situlah kemudian SMAN 3 turut menjadi mitra kerja Pemkot Malang dalam rangka sosialisasi pajak.

“Karenanya, malam ini sekaligus menjadi ajang apresiasi Pemkot Malang melalui BP2D kepada keluarga besar SMAN 3 yang meliputi para siswa, guru, karyawan, wali murid dan tidak ketinggalan alumnus yang tergabung dalam Ika Smari Agitma,” tukas Ade yang juga dikenal sebagai musisi dan tokoh Aremania.

Pelaksanaan Tax Goes to School di SMAN 3 hari ini ditandai dengan pembukaan stand untuk pembayaran pajak daerah bagi para guru, orangtua atau wali murid serta para alumni dan keluarga besar SMAN 3 Malang.

‘’Kami sediakan 100 souvenir untuk 100 pembayar pajak pertama, baik itu Pajak Bumi & Bangunan (PBB) ataupun jenis pajak lainnya. Kami juga siapkan hadiah handphone untuk siswa dan siswi SMAN 3 dalam sesi sosialisasi Sadar Pajak,” sambung Sekretaris BP2D Malang, M Toriq S.Sos, MTp.

Pada acara nanti juga dilakukan penyerahan penghargaan sebagai bentuk apresiasi dari Pemkot Malang melalui BP2D kepada SMAN 3 sebagai mitra kerja BP2D Kota Malang. Penampilan band kebanggaan arek Malang, d’Kross akan memeriahkan kegiatan kali ini.

Foto ilustrasi: Kepala BP2D Kota Malang, Ir H Ade Herawanto MT tampil bersama band d’Kross saat Tax Goes to School di SMKN 3 Malang, November tahun lalu.

Keterangan: Judul dan foto silahkan menyesuaikan kebijakan redaksi. Ilustrasi foto dari kami dapat menjadi alternatif pilihan. Terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *