Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Banjar

Malang – Pemerintah Kota Malang menerima tamu kunjungan kerja dari Komisi IV DPRD Kabupaten Banjar yang berlangsung di Ruang Rapat Staf Ahli Balaikota Malang pada Jumat (7/7). Rombongan tamu berjumlah 10 orang, dipimpin oleh M. Iqbal Khalilurrahman, S.H. Wakil Ketua komisi IV DPRD Kabupaten Banjar dan didampingi oleh Sayid Hasan Alwi, Sekrestaris Komisi IV DPRD Kabupaten Banjar dan anggota komisi IV DPRD Kabupaten Banjar. Dalam kunker ini diterima oleh dr. Supranoto, M.Kes, Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kota Malang yang didampingi Sekrestaris TP PKK (Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga) Kota Malang, Dra. Hj. Siti Munvaqiroh selain itu juga hadir ketua masing-masing Pokja (Kelompok Kerja) PKK Kota Malang.

Dalam sambutan walikota yang dibacakan oleh dr. Supranoto, M.Kes mengucapkan selamat datang kepada pimpinan dan segenap rombongan kunjungan kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Banjar dan mengucapkan terimakasih karena telah memberikan kepercayaan untuk menjadikan Kota Malang sebagai kota tujuan kunjungan kerja.

“Tim Penggerak PKK, sebagai mitra pemerintah kota malang di dalam ruang gerak program organisasi ini dapat memperkuat misi otonomi daerah yang diarahkan pada pemberdayaan masyarakat. Dengan potensi keanggotaan yang tersebar hingga tingkat kelurahan sampai RT/RW; PKK Kota Malang berupaya memberikan satu keluaran program yang mampu menumbuhkan stimulan bagi tumbuhnya penguatan ekonomi masyarakat, budaya masyarakat serta penguatan potensi unggulan masing-masing kelurahan”, ujar dr. Supranoto, M.Kes

Dalam kunker tersebut juga dijelaskan bahwa tim penggerak pkk kota malang telah memberikan berbagai pelatihan dan ketrampilan kepada masyarakat dengan memanfaatkan barang-barang limbah. Diantaranya pelatihan pembuatan kompos, budidaya cacing dengan menggunakan media sampah rumah tangga, dan berbagai barang kerajinan yang dapat memberikan tambahan pendapatan keluarga.

Sementara M. Iqbal Khalilurrahman, S.H. mengucapkan rasa terimakasih atas diterimanya kunjungan kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Banjar.

“Maksud dan tujuan kami datang berkunjung ke Pemerintah Kota Malang adalah dalam rangka kunjungan kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Banjar untuk mempelajari program kerja Tim Penggerak PKK Kota Malang dalam pengelolaan sumber daya alam sekaligus sumber daya manusia untuk pembangunan Kota Malang. Semoga ada hasil yang kita dapatkan dari pertemuan kita hari ini.” Jelas Iqbal.

Acara dilanjutkan dengan penukaran cindera mata dan dialog interaktif bersama Tim Penggerak PKK Kota Malang. (Ay/Ar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *