Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Kunker Komisi A DPRD kota Pekalongan

Malang – Bertempat di Ruang Majapahit Balaikota Malang pada Selasa (28/1) telah dilaksanakan kunjungan kerja Komisi A DPRD kota Pekalongan. Kunker diterima langsung oleh Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Malang Dwi Wijono, SKM dan Camat Blimbing Drs. Muarib M.Si. Rombongan tamu dari Kota Pekalongan yang berjumlah 14 orang dipimpin oleh Ketua Komisi A DPRD Kota Pekalongan Fauzi Umar Lahji, SE.

Dwi Wijono menyampaikan seputar Musrenbang 2020 dalam sambutannya mengawali kunker hari ini. Pemerintah Kota terbuka terhadap usulan yang diberikan masyarakat. Masyarakat di bekali arah kebijakan pembangunan dan ketentuan-ketentuan terkait perencanaan. Oleh karena itu, akan ada petugas yang nanti mendampingi di setiap kelurahan dan kecamatan. “Ada aturan main yang harus diterapkan dalam rangka perencanaan sehingga memperkecil usulan-ususalan yang tidak terakomodir “ ujarnya

Sementara itu, Ketua rombongan tamu Fauzi Umar Lahji menyampaikan tujuannya melaksanakan kunjungan kerja ke kota Malang terkait dengan pemerintahan daerah khususnya dana kelurahan. “Saya meminta teman-teman pendamping dimalang dana kelurahannya gimana?. Ternyata Kecamatan Blimbing itu sampai mendapatakan penghargaan dari Jawa Timur’, ujarnya.

Dengan kunjungan kerja ini, Kota Pekalongan dapat melaksanakan Musrenbang seperti apa yang sudah dilaksanakan di Kota Malang dan menjadikan Musrenbang Kota Malang sebagai salah satu referensinya. (Ar/MA/WEB).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *