Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Besok Malang Super Fight 2019

Malang-(28/3). Dalam rangka memperingati HUT Kota Malang ke-105 diadakan Gelar Tinju Dunia Malang Super Fight (MSF) XXVI. Bertempat dibalaikota malang digelar konferensi pers yang dihadiri oleh Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji, Ketua Pelaksana Panitia Gabungan MSF ke-26, Ade Herawanto, Danrem 083, Bagus Suryadi Tayo, Pangdivif 2 Kostrad, Brigjen Tri Yuniarto, S.AP., M.Si.,Danyon Bek Ang, Letkol Cba Yudho Pramono., Kasatlantas polres kota malang, AKP Ari Galang Saputro, SIK dan perwakilan badan tinju dunia WBC.

Digelar besok Jumat 29 Maret 2019 mulai jam 7 Malam di depan Balaikota Malang, MSF ke-26 juga digelar dalam rangka memperingati HUT ke-58 Kostrad dan ke-70 HUT Bek Ang AD. Dalam pertandingan MSF kali ini menyajikan petinju-petinju dari kelas amatir, nasional hingga internasional.

Kelas internasional dari thailand yaitu Witawas Basapean versus Tibo Manabesa dari indonesia dan Ivor lastrella dari philipinnes versus kebanggan indonesia yaitu Defry palulu. Atlit petinju ini juga timbang berat badan dipimpin oleh perwakilan badan tinju dunia WBC ( kolonel Damroong), mereka juga mengikuti kirab Tim Atlit tinju nasional dan internasional.

Ketua Panpel Gabungan MSF ke-26, Ade Herawanto menyampaikan bahwa konferensi pers ini tujuannya untuk mempublish pagelaran MSF tidak hanya dikota malang atau indonesia bahkan didunia. Ia berharap malang dapat menjadi ikon atau tempat para petinju-petinju muda yang berbakat dan dapat berkiprah dikancah nasional maupun internasional.

“Kegiatan ini diharapkan agar dapat memacu semangat anak-anak muda dikota malang dan memunculkan kembali atlet-atlet tinju dimalang yang memiliki potensi” ujar sam ade sapaan akrab ketua panpel ini.

Selanjutnya, Walikota Malang Sutiaji dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf karena diselenggarakannya MSF harus menutup akses bundaran serta mengajak masyarakat untuk menikmati pagelaran tinju yang memang sifatnya terbuka untuk masyarakat. Sutiaji juga menyampaikan atas nama pemerintah terutama warga kota malang mengucapkan terimakasih dan selamat ulang tahun ke-58 Kostrad dan ke-70 Bek Ang AD. “Harapannya pagelaran tinju ini dapat mempertontonkan atraksi yang sportif” ujar sutiaji. (EF)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *