Berita TerbaruHeadline

Sosialisasi 4 pilar MPR RI

AhS6N_3HDx9o5tyCpC1eqIr9rTYwNdc7PRNC41o2dzkq AvHu7MDx9kKwUOd4dmrNesbcUGdBXTVRp4xVD6ueBAxUWakil Walikota Malang, Sutiaji, dalam penutupan Training of Trainers (TOT) Sosialisasi Empat Pilar MPR RI (7/3 ’16) di Ijen suite malang menegaskan agar program 4 Pilar MPR RI yang meliputi Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika jangan hanya sebagai program kerja yang hanya dicanangkan, tetapi juga harus dimaknai dan diaplikasikan dalam kehidupan.
“TOT yang diikuti dosen dosen dari PTN dan PTS di Malang Raya ini, semoga mampu terus diikuti dengan transformasi nilai kepada mahasiswanya masing masing. Nilai kebangsaan harus dihidupkan karena kita sekarang pada kondisi kehilangan rasa kebanggaan terhadap tanah air serta lebih banyak disuguhi dengan “drama politik” yang tak jarang justru melemahkan kita sebagai bangsa, “ujar Wawali Sutiaji.
Senada dengan Wawali Malang, anggota MPR RI dari Fraksi PKS Hadi Mulyadi pada saat menutup kegiatan yang diselenggarakan MPR RI, menekankan pentingnya pengajaran tentang Pancasila dan nasionalisme secara sistemik di lingkungan sekolah dan perguruan tinggi serta melembagakan secara kuat di tengah tengah masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *