Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Antusiasme Warga dalam Vaksinasi Booster GM FKPPI Kota Malang

Narasi misi ke 1. Meningkatkan akses dan kualitas pendidikan, kesehatan dan layanan dasar lainnya bagi semua warga.

Wakil Walikota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi booster Covid-19 di di Gedung Dharma Sabha kantor Pepabri, Selasa, (15/3). “ Antusias warga kelihatannya lebih dari 200 orang. Namun antusias warga ini seiring dengan penerapan daripada peduli lindungi dibeberapa tempat keramaian di Kota Malang semakin hari, semakin dikuatkan. Sehingga ada kesadaran masyarakat yang meningkat” Ujar Bung Edi sapaan akrab Wawali Kota Malang.

Turut hadir dalam kegiatan Vaksinasi boster ini Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, Dandim 0833 Kota Malang Letkol Kav Heru Wibowo Sofa S.H. M. Hanla, Dandenkesyah Malang Letkol Ckm dr. Maksum Pandelima, Sp. OT. beserta Forkopimda Kota Malang.

Bung Edi mengapresiasi vaksinasi booster yang sudah digelar banyak kelompok, mulai dari TNI-Polri, Perguruan Tinggi, maupun kelompok usaha dan komunitas masyarakat, sebagai sesuatu yang luar biasa karena pesertanya bukan hanya warga kota Malang saja, namun juga dari luar Malang. Sebab, dampak dari vaksin ini membuat semua punya perlawanan terhadap virus Covid-19 itu.

“Anak-anak kita yang duduk di banku SD, SMP, juga sudah melaksanakan proses belajar langsung di sekolahan-sekolahan. Ini penting untuk penguatan aktivitas masyarakat yang pada akhirnya menggerakan ekonomi di Kota Malang,” ujarnya.

Komandan (Danrem) Korem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo S.I.P. yang meninjau langsung kegiatan Vaksinasi Booster jenis Astra Zeneca berharap lansia menjadi prioritas utama. “Khusus untuk lansia, ini harus kita optimalkan. Lansia menjadi prioritas utama di wilayah Malang Raya.” Ujarnya.(ems)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *