Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Walikota Malang Kukuhkan Keanggotaan Tim Penggerak PKK Kota Malang Masa Bhakti 2018 – 2023

Malang – PKK adalah gerakan pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah dengan wanita sebagai motor penggeraknya untuk membangun keluarga sebagai unit atau kelompok terkecil dalam masyarakat, guna menumbuhkan, menghimpun, mengarahkan, dan membina keluarga guna mewujudkan keluarga sejahtera, yaitu keluarga yang mampu menciptakan keselarasan, keserasian, dan keseimbangan antara kemajuan lahir dan batin.

Menyadari pentingnya keberadaan organisasi PKK di Kota Malang, maka Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji pada hari Senin (8/10) telah mengukuhkan Keanggotaan Tim Penggerak PKK Kota Malang Masa Bhakti 2018 – 2023.

Turut hadir pada acara tersebut adalah Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji, Sekretaris Daerah Kota Malang, Drs. Wasto, SH, MH serta Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Malang.

Dalam sambutannya, Sutiaji yang juga sebagai Ketua Pembina TP PKK Kota Malang memberikan beberapa arahan sekaligus harapannya pada peran serta TP PKK Kota Malang sebagai salah satu mitra kerja Pemerintah Kota Malang. “Saya berharap kepada anggota Tim Penggerak PKK yang baru, untuk lebih meningkatkan kemampuan serta segera menyusun program kerja yang inovatif serta menjalankan peran dan fungsinya seoptimal mungkin” ujar Sutiaji.

Dan yang tak kalah pentingnya lagi, lanjut Sutiaji, adalah mampu membangun komunikasi serta koordinasi dengan stake holder terkait maupun para kader di kecamatan dan kelurahan, sehingga berbagai program yang dilaksanakan selaras dengan program pemerintah daerah, sehingga ke depan mampu mewujudkan visi gerakan PKK yakni terwujudnya keluarga sejahtera untuk menuju masyarakat madani, yaitu masyarakat yang maju, mandiri, demokratif, partisipatif, dan sadar hukum.

Senada dengan yang diutarakan oleh Walikota Malang, Ketua TP PKK Kota Malang, Widayati Sutiaji juga berpendapat bahwa TP PKK Kota Malang akan siap mendukung program kerja Pemerintah Kota Malang di segala bidang. “Salah satu fokus utama kami dalam rangka mendukung program kerja Pemkot Malang adalah dengan turut serta memperhatikan UMKM; karena UMKM tersebut turut serta meningkatkan geliat ekonomi di Kota Malang, termasuk juga menciptakan lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat” ujar Widayati.

“Wujud lain dukungan TP PKK Kota Malang adalah dengan terus mendorong terwujudnya Mall UMKM di Kota Malang; sehingga nantinya UMKM yang ada dapat mendisplay hasil karyanya di tempat itu, harapannya adalah untuk memudahkan para pelaku UMKM untuk melakukan promosi bagi peningkatan produksi usahanya” tandas Widayati. (Ts)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *