Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Kunjungan Diklatpim Lurah Pemprov Jawa Tengah dan Diklatpim Tingkat III Pemprov Jambi

Malang – Bertempat di Ruang Sidang Balaikota Malang pada hari Rabu (19/9) telah dilaksanakan penerimaan Kunjungan Diklatpim Pemerintah Daerah bagi Lurah Angkatan II Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Diklatpim Tingkat III Angkatan X Pemerintah Provinsi Jambi.

Rombongan diterima secara resmi oleh Plh Walikota Kota Malang, Drs. Wasto, SH, MH dengan didampingi oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Malang, Dra Anita Sukmawati.

Plh. Walikota Malang Wasto dalam sambutannya menyampaikan secara sekilas tentang potensi – potensi yang dimiliki oleh Kota Malang sebagai kota terbesar kedua di Jawa Timur setelah Kota Surabaya.

Selanjutnya, Wasto juga mengatakan bahwa selamat datang dan terimakasih kepada rombongan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Pemerintah Provinsi Jambi atas kepercayaannya menjadikan Kota Malang sebagai tempat Diklat Kepemimpinan dan semoga apa yang sudah dipelajari di Kota malang dapat berguna untuk pertumbuhan kota masing-masing.

“Kelurahan Sawojajar mendapat penghargaan Nasioal sebagai kelurahan terbaik karena adanya aplikasi terkait pelayanan masyarakat, sehingga untuk urusan ke RT, RW dan sebagainya tidak perlu menemui langsung, cukup melalui aplikasi tersebut” ujar Wasto.

Ketua rombongan dari Pemprov Jawa Tengah Ari Dhamayanti, M.Psi. menyampaikan tujuannya ke Kota Malang karena deretan prestasi baik di tingkat provinsi maupun nasional untuk locus observasi lapangan Diklatpim Pemerintah Daerah bagi Lurah Angkatan II, ”Dengan ditetapkannya sebagai 3 besar kelurahan terbaik wilayah II Nasioanal, maka kami memandang bahwa Kelurahan Sawojajar sangat tepat jika dijadikan locus observasi lapangan Diklatpim Pemerintah Daerah bagi Lurah Angkatan II.”ujarnya

Observasi lapangan Diklatpim Pemerintah Daerah bagi Lurah Angkatan II ini diikuti oleh 37 orang perwakilan dari Lurah diberbagai kota dari provinsi Jawa Tengah. Selanjutnya rombongan perserta akan menggali informasi dan observasi yang mana nantinya dapat di implementasikan di lingkup kerjanya masing-masing.

Selanjutnya, ketua rombongan dari Pemprov Jambi Hj.Nelly Bayani, S.Ip. dalam sambutanya menyampaikan terimakasih kepada kota malang atas diterimanya kunjungan dari Provinsi Jambi. Dalam rombongan observasi diklatpim kali ini terdiri dari 54 peserta yang dibagi menjadi 3 kelompok yang nantinya akan mempelajari, mengadopsi dan mengadaptasi locus yang telah ditentukan seperti Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Malang serta Dinas Perpustakaan Umum dan Arsip Kota Malang.

Setelah tukar menukar cinderamata dan foto bersama, peserta observasi diklatpim yang secara kelompok bergerak menuju OPD (Organisasi Perangkat Daerah) yang menjadi locus kunjungan.(CC/ERN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *