Berita TerbaruDokumentasiHeadline

Minggu Besok Puncak Blusukan Tax Goes to Kampoong // Bertabur Hadiah dan Doorprize Menarik /

MALANG – Semarak Tax Goes to Kampoong bakal mencapai puncaknya, Minggu (26/11) besok.

Bertempat di kawasan Jalan Kembar Kyai Ageng Gribig (depan Kampus 2 UM), Madyopuro, kegiatan akhir pekan nanti sekaligus menjadi gong penutup sosialisasi dan edukasi perpajakan blusukan kampung yang dihelat Badan Pelayanan Pajak Daerah (BP2D) Kota Malang.

Usai menyambangi warga Kecamatan Sukun, Klojen dan Lowokwaru, kini giliran warga Kecamatan Blimbing dan Kedungkandang dapat berpartisipasi penuh dalam rangkaian kegiatan besok.

Warga bisa mendapatkan tiket jalan sehat sadar pajak di kelurahan masing-masing, tanpa dipungut biaya. Caranya cukup dengan menunjukkan bukti lunas pajak daerah (jenis apapun). Dresscode yang dikenakan adalah pakaian biru Aremania.

Pantang dilewatkan, karena peserta jalan sehat akhir pekan nanti berkesempatan membawa pulang ratusan hadiah menarik, mulai dari kompor gas, sepeda gunung, kulkas dan mesin cuci. Warga juga bisa mendapatkan aneka bingkisan menarik dengan mengikuti kuis dan fun games selagi pembagian doorprize.

Penampilan band d’Kross featuring Anto Baret bakal menghentak panggung hiburan. Apalagi dengan hadirnya pelawak kondang Tessy Srimulat, suasana dijamin makin gayeng dan meriah. Sedianya, Walikota Malang H Moch Anton didampingi Umi Farida juga bakal hadir beserta jajaran OPD Pemkot Malang.

Adapun para orangtua juga dapat mendaftarkan anak-anaknya untuk ambil bagian dalam even Warna Warni Pajak Daerah, juga di lokasi yang sama. Peserta dari kalangan anak-anak usia sekolah TK dan SD bisa berpartisipasi dalam Lomba Mewarnai dengan tema ‘Sadar Pajak’. Acara dikemas penuh keceriaan, dengan hiburan badut, story telling dan seni tari tradisional. Semuanya gratis alias tidak dipungut biaya pendaftaran.

Sementara warga yang ingin membayar pajak daerah, bisa langsung melakukan pembayaran di Mobil Tax Online. Di lokasi akan ada petugas BP2D dan Bank Jatim yang stand by melakukan pelayanan. Makin asyik, karena warga yang membayar pajak daerah berhak membawa pulang paket sembako gratis.

Kepala BP2D Kota Malang, Ir H Ade Herawanto MT menyatakan, selain sebagai bentuk pelayanan jemput bola, sosialisasi dan edukasi perpajakan, seluruh rangkaian kegiatan ini juga merupakan apresiasi bagi warga masyarakat atas kesadaran dan partisipasinya dalam memenuhi kewajiban perpajakan daerahnya.

“Lebih dari itu, kami juga ingin menanamkan budaya anti korupsi, khususnya di bidang perpajakan, kepada seluruh lapisan masyarakat,” tambah mantan Kabag Humas Setda Kota Malang itu.

Terkait giat Tax Goes to Kampoong akhir pekan nanti, pihak BP2D atas nama Pemkot Malang tak luput menyampaikan permohonan maaf kepada warga dan para pengguna jalan yang dilalui sepanjang rute jalan sehat sadar pajak.

Untuk informasi, start pukul 06.00 WIB dengan titik keberangkatan dari depan Kampus II UM ruas Jalan Danau Sentani Timur Dalam IV dan finish di tempat yang sama. Rute yang dilalui sepanjang kurang lebih 1,6 kilometer melewati ruas Jalan Terusan Danau Bratan, Sentani Raya, Danau Toba lalu kembali ke kawasan Gribig.

“Kami harap seluruh warga Blimbing dan Kedungkandang serta rekan-rekan Aremania dan Aremanita dapat hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan Minggu nanti. Dengan semangat sadar pajak, kita bersatu dan bersinergi menjalin silaturahmi dan kekompakan satu jiwa sesama warga Bhumi Arema,” imbau Sam Ade d’Kross, sapaan akrab Kepala BP2D.

Sementara itu, pada hari Sabtu (25/11) ini juga digelar even Tax Goes to School di SMKN 3 Malang, kawasan Jalan Surabaya. Sesuai tajuknya, nama even memang disesuaikan dengan lokasi penyelenggaran serta sasarannya. Untuk Tax Goes to School digelar di lingkungan sekolah dengan target edukasi dan sosialisasi bagi kalangan pelajar.

“Tajuknya berbeda-beda, karena sasarannya juga berbeda. Namun tujuannya tetap sama, yakni guna meningkatkan kesadaran masyarakat mulai dari kelompok usia dini, pelajar, mahasiswa dan kalangan umum,” beber Ketua Pelaksana Kegiatan, M Toriq S.Sos, M.TP.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *