Berita TerbaruHeadline

RAKOR FORUM LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN KOTA MALANG

2

Kemacetan lalu lintas memang sering terjadi di kota besar, seperti Kota Malang yang sudah mulai mengarah kepada sebuah kota metropolis. Saat ini perhatian tertuju pada kemacetan di Kota Malang khususnya yang terjadi di lingkar Universitas Brawijaya (UB) Malang. Oleh karena itu pada Jumat 16 Oktober 2015 bertempat di Ruang Sidang Balaikota Malang telah diadakan Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Kota Malang. Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 70 peserta dari Dinas Perhubungan Kota Malang, pihak kepolisian Kota Malang, ORGANDA dan perwakilan akademisi ini bertujuan untuk menemukan solusi pemecahan masalah atas kemacetan tersebut.

Dalam sambutannya, Walikota Malang H. Moch. Anton menyampaikan bahwa kemacetan yang terjadi di Kota Malang selain memberikan kegairahan bagi pertumbuhan ekonomi Kota Malang, juga akan menjadi permasalahan tersendiri apabila tidak diantisipasi dan dilakukan penataan secara sistematik. Seperti kemacetan di lingkar UB saat ini, mengakibatkan kebingungan pihak kepolisian saat mengatur jalannya lalu lintas. Contohnya saat menindaklanjuti pelanggar lalu lintas di lingkar UB tersebut. Markah jalan yang ada adalah markah jalan dengan jalur 1 arah, sempat diberlakukan tahun lalu dan telah ditetapkan pada Peraturan Walikota (Perwal) No. 35 tahun 2013 namun sekarang kembali menjadi 2 arah tanpa adanya markah jalan. Selain upaya pemerintah, masukan dan saran untuk solusi pemecahan masalah diharapkan tidak hanya melihat dari sisi ketaraturan lalu lintas, namun juga dari segi ekonomi dan keamanan masyarakat kota Malang.

1

Acara dilanjutkan dengan dialog mengenai “Kajian Teknis Lingkar UB” yang disampaikan oleh perwakilan akademisi, Endik dan dipandu oleh Asisten Administrasi Pemerintahan Kota Malang Drs. Abdul Malik, M.Pd serts Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Malang Drs. Wasto, SH.,M.H. (Frs)

3

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *