Headline

PELEPASAN KAFILAH MUSABAQOH TILAWATIL QUR’AN (MTQ) TINGKAT PROPINSI JAWA TIMUR KE XXVI TAHUN 2015 DI KABUPATEN BANYUWANGI

DSCN4176 DSCN4181

Malang 21 Mei 2015 bertempat di ruang Balai Kota mengadakan acara pelepasan Kafilah Kota Malang dalam rangka mengikuti lomba Tilawatil Qur’an tingkat Propinsi Jawa Timur ke XXVI tahun 2015 di Kabupaten Banyuwangi. Acara ini dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum, Kepala Bagian Kesra, Kepala Kementerian agama, KH. Baidhowi Muslich dan rombongan kafilah Kota Malang yang berjumlah 34 orang peserta dan 5 orang pendamping dan 7 orang official. Tujuan dari kegiatan ini selain acara pelepasan, juga untuk mohon do’a restu agar peserta lomba MTQ memperoleh hasil yang maksimal.

Drs. H. Eddy Sulistyo Kepala Bagian Kesra Sekretariat Daerah Kota Malang membacakan laporan kegiatan yang dilaksanakan di Kabupaten Banyuwangi pada tanggal  22-30 Mei 2015, kegiatan ini guna untuk meningkatkan peran serta islam dalam pembangunan masyrakat, maka diperlukan upaya untuk mengembangkan dan memasyarakatkan  Al Qur’an melalui Tilawatil Al-Qur’an, Tahfidzul Al-Qur’an, Tafsirul Qur’an, Cerdas cermat Al-Qur’an, Karya ilmiah Al-Qur’an dan Khat Al-Qur’an.

Dalam sambutan Walikota Malang H. Moch. Anton yang dibacakan  oleh Yudhi K. Ismawardi, SH, M. Hum Asisten Administrasi Umum menyampaikan selamat kepada para kafilah MTQ yang terbaik dan terpilih untuk mewakili kota malang, ini berarti para peserta telah dipercaya mampu bersaing dalam kejuaraan di tingkat propinsi, dan kepada para kafilah untuk benar-benar melaksanakan amanah yang mulia ini, dibarengi dengan semangat yang tinggi serta dijiwai dengan niat ibadah dan terus berjuang menjadi yang terbaik, karena membawa nama baik kota malang, dan agar para kafilah mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan wawasan, baik yang diperoleh dalam pembinaan maupun dari pengalaman, yang nantinya cukup berarti untuk menguasai cabang yang akan diperlombakan.

Kegiatan ini juga mendapatkan motivasi dari tausyiah KH. Baidhowi Muslich yang menyampaikan dimana para peserta kafilah MTQ Kota Malang akan mampu meraih yang terbaik dalam acara lomba tersebut, dengan di iringi niat yang baik, karena niat yang paling tinggi bagi kaum mukmin sama artinya dengan ibadah, dan berharap kegiatan lomba ini juga bermanfaat bagi semuanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *